Variasi Kutek 2 Warna Sangat Menarik dan Cantik
Nail color menjadi satu dari berbagai produk yang banyak dibutuhkan untuk tampilan kuku cantik. Bukan hanya mengaplikasikannya dengan satu warna. Tapi juga bisa membuat variasi kutek 2 warna dengan gaya bermacam-macam. Model seperti ini tentu membuat kuku lebih estetik.
Berikut ini diberikan model nail art dua warna yang bisa dicoba:
Ini Dia Variasi Kutek 2 Warna:
Daftar isi
1. Chessboard Nails
Sesuai nama yang diusung, model pertama ini memadukan dua warna, yaitu antara hitam dan putih. Lalu setelahnya akan dibuat pola yang serupa dengan papan catur. Pola kutek seperti ini memang sempat menjadi tren. Kesan tegas dan unik berpadu menjadi satu yang membuat tampilan lebih menarik.
Simaklah langkah-langkah untuk membuat pola tersebut:
- Olesi kuku terlebih dahulu dengan base coat. Base coat merupakan cairan bening yang biasanya digunakan sebagai dasar sebelum mengoleskan kutek ke kuku. Produk ini bertujuan untuk memberikan perlindungan dari bahaya bahan kimia.
- Siapkan kutek warna primer berupa hitam dan warna sekunder berupa putih.
- Tuang keduanya ke dalam palet supaya mudah diaplikasikan
- Siapkan media untuk menghias berupa kertas plastik transparan
- Olesi kuku dengan warna hitam secara rapi dan rata
- Potong-potong kecil kertas plastik transparan dan tempel ke kuku
- Oleskan kutek warna putih secara menyilang dan buat pola mirip papan catur
2. Rainbow Nails
Model kutek selanjutnya yang bisa dicoba yaitu membuat pola seperti rainbow atau pelangi. Variasi kutek dua warna ini cocok digunakan saat liburan atau bermain dengan sahabat. Karena nuansa ceria dan berwarna membuat lebih semangat. Untuk membuatnya, ikutilah langkah-langkah berikut ini:
- Bersihkan kuku dan keringkan dengan cara diangin-anginkan
- Olesi base coat secara merata ke permukaan
- Siapkan kutek berwarna kuning dan oranye, lalu kutek warna hijau dan ungu/sesuai selera
- Oleskan dulu kutek kuning dan oranye secara vertikal ke permukaan sponge
- Buatlah pola dengan rapi hingga terbentuk garis yang sama
- Tempelkan sponge ke kuku yang sebelumnya sudah diolesi warna putih
- Ulangi pola tersebut di kuku yang lain dengan menggunakan kutek hijau dan ungu
3. Simple Strip
Bagi yang lebih suka model simpel dan sederhana, variasi kutek 2 warna ini patut dicoba. Proses pembuatannya tergolong mudah dan tidak memerlukan waktu lama. Untuk membuatnya, ikutilah langkah-langkah berikut ini:
- Oleskan kutek berwarna putih sebagai dasar ke permukaan kuku.
- Tunggu hingga kering, siapkan kuas kecil untuk menggambar garis.
- Selanjutnya, gambar garis-garis berbentuk vertikal atau horizontal.
- Untuk garis tersebut bisa memakai kutek, biru muda atau sesuai selera.
4. Polkadot
Variasi yang selanjutnya ini mungkin terkesan biasa dan sudah mainstream. Tapi model seperti ini masih eksis dan cocok sekali untuk menampilkan kesan ceria. Apalagi untuk membuat polanya sangat mudah dilakukan. Sangat tepat bagi orang-orang yang tidak suka ribet.
Berikut ini langkah-langkahnya:
- Aplikasi base coat secara merata
- Oleskan kutek putih dan biarkan kering
- Gambar motif polkadot dari kutek warna hitam atau sesuai dengan selera
- Gunakan bobby poin atau cotton buds untuk membuat motif polkadot tersebut
5. Purple Gradasi
Variasi yang terakhir ini memadukan dua warna yang sederhana. Cukup gunakan kutek berwarna ungu muda dan tua. Lalu ciptakan gradasi yang estetik dan menarik.
Untuk membuatnya, ikuti caranya di bawah ini:
- Siapkan gabus dan potong kecil-kecil
- Bersihkan kuku dan biarkan kering
- Buatlah garis kira-kira selebar 2 milimeter dengan menggunakan kutek ungu tua ke permukaan gabus. Gambar pola garis yang sama di bawahnya dengan kutek ungu muda
- Oleskan gabus tersebut dengan pelan-pelan secara menyamping
- Sentuhan terakhir, oleskan kutek berwarna transparan
Itulah variasi kutek 2 warna yang bisa dijajal dan disesuaikan dengan aktivitas. Pilihlah pola yang paling menarik dan ciptakan kesan estetik. Sehingga bisa tampil lebih cantik karena memiliki kuku yang menawan.
Bacaan lainnya : 5 Tips Cara Merawat Kulit Wajah Di Malam Hari Sebelum Tidur
Comments (0)