Efek Mandi Malam

Ketahui Efek Mandi Malam Pada Kesehatan Tubuh Anda

Efek Mandi Malam – Tidak sedikit orang mempercayai bahwa jika mandi malam hari dapat menyebabkan kita bisa terkena berbagai penyakit yang menyerang tubuh kita. Seperti penyakit rematik, paru-paru basah atau penyakit yang lain.

Tapi ternyata itu hanyalah mitos, karena belum ada penelitian yang menyatakan bahwa mandi pada malam hari dapat menyebabkan penyakit rematik ataupun penyakit yang lain.

Mitos Efek Mandi Malam

Daftar isi

Ada pendapat mengatakan bahwa mandi malam itu tidak baik. Terapi faktanya mandi di malam hari itu bisa membantu kita untuk tidur malam lebih nyenyak, mencegah jerawat dan kulit jadi lebih sehat dan bisa melindungi tubuh dari kontaminasi bakteri.

Berikut adalah beberapa mitos tentang efek mandi malam:

1. Mandi Malam Sebabkan Rematik Atau Asam Urat.

Hal itu dikatakan mitos karena bagi orang yang tidak punya penyakit rematik, mandi malam juga tidak akan menyebabkan penyakit rematik. Kalaupun terjadi mungkin itu hanya suatu kebetulan saja.

Bahkan orang yang menderita rematikpun hampir tidak ada larangan untuk mandi malam. Kecuali yang menderita penyakit rematik tertentu yang bila terkena air dingin akan berpengaruh pada kondisi tubuhnya.

2. Mandi Malam Dapat Menyebabkan Masuk Angin

Dikatakan mitos karena efek mandi malam tidak ada kaitannya dengan masuk angin. Mungkin keadaan lain yang menyebabkan seperti terlalu lelah pada saat kegiatan siang hari. Bahkan masuk angin itu hanyalah mitos.

3. Mandi Malam Sebabkan Kualitas Sperma Tidak Bagus

Tidak ada bukti yang menyatakan bahwa efek mandi malam dapat mempengaruhi kualitas sperma. Bahkan kualitas sperma tidak akan terpengaruh dengan kebiasaan mandi malam.

4. Mandi Malam Sebabkan Nyeri Otot

Tidak ada logika yang menyambungkan bahwa mandi malam bisa menyebabkan nyeri otot.

5. Mandi Malam Menyebabkan Paru-Paru Basah

Mitos ini sudah ada sejak lama. Padahal paru-paru basah bisa terjadi bukan karena kebiasaan mandi malam. Kelebihan cairan pada rongga paru-paru itu memang ada penyebabnya dan paling sering terjadi karena infeksi.

6. Mandi Malam Dapat Menghambat Metabolisme Tubuh

Sama sekali hal itu tidak berkaitan. Yang berkaitan dengan metabolisme tubuh dan dianjurkan oleh para ahli adalah tidak mengkonsumsi makanan berkalori tinggi pada malan hari.

Dan 3 jam sebelum tidur tidak diperbolehkan untuk makan karena dapat mengakibatkan gangguan pencernaan.

7. Mandi Malam Penyebab Penuaan Dini

Efek mandi malam bahkan sama sekali tidak ada hubungannya dengan penuaan dini. Sedangkan penuaan dini adalah penyakit degeneratif yang berhubungan dengan makanan. Justru dengan mandi akan membuat kulit lebih cerah.

Bahaya Mandi Malam

Efek Mandi Malam

Sebenarnya hampir tidak ada efek buruk yang disebabkan karena kebiasaan mandi malam. Hanya saja perlu diperhatikan penggunaan airnya bagi penderita penyakit tertentu.

Orang Yang Sebaiknya Menghindari Mandi Malam:

1. Penderita Radang Sendi

Jika seseorang menderita radang sendi dan mengharuskannya untuk mandi malam sebaiknya menggunakan air hangat. Karena jika menggunakan air dingin bisa mencetuskan radang sendi tersebut.

2. Penderita Alergi

Selain itu orang yang harus menghindari mandi malam adalah orang yang menderita alergi. Seperti jika tubuhnya terkena air dingin dapat menyebabkan kulit bentol-bentol, bersin-bersin atau hidung meler. Sebaiknya tidak mandi malam apalagi menggunakan air dingin.

3. Orang Lanjut Usia

Begitu juga orang yang sudah tua tidak dianjurkan untuk mandi malam. Karena selain karena penyakit yang diderita juga dapat menimbulkan keadaan tertentu, seperti jika tidak ada yang menemani akan sangat berbahaya jika terjatuh di dalam kamar mandi.

Jika kalian terbiasa dengan mandi malam, usahakan tidak mandi tengah malam di atas jam 12 malam.

Manfaat Mandi Malam Untuk Kesehatan

Efek Mandi Malam

Mandi malam juga mempunyai manfaat yang baik untuk tubuh kita. Dan mungkin kita tidak pernah menyadarinya.

Berikut adalah manfaat mandi malam untuk kesehatan:

1. Membantu Tidur Lebih Nyenyak

Jika kita mandi malam pasti akan membuat badan menjadi lebih bersih dan segar. Apalagi jika kita mandi sebelum tidur yang bisa membantu tidur lebih nyenyak.

Terlebih lagi yang mengalami ganguan tidur atau insomia, mandi malam dapat membantu memperbaiki kualitas tidur.

2. Dapat Membantu Membersihkan Kuman

Sama seperti manfaat mandi pada umumnya, mandi malam juga bisa membuat badan lebih bersih dan segar. Dan dengan mandi kotoran, kuman dan racun pada kulit tubuh bisa hilang.

3. Membantu Mengurangi Stress

Kebiasaan mandi malam juga bisa membantu dalam mengurangi stress. Apalagi jika kita menambahkan minyak esensial kedalam air saat kita mandi yang dapat membantu pikiran menjadi lebih tenang.

4. Mencegah Jerawat

Karena dengan mandi dapat membuat tubuh menjadi lebih bersih dari kotoran yang menempel pada tubuh. Sehingga dengan rutin mandi dapat mencegah munculnya jerawat.

5. Kulit Menjadi Lebih Sehat

Tidak hanya kulit wajah saja, seluruh kulit pada tubuh kita akan mengalami regenerasi pada malam hari. Tetapi jika mandi malam kita harus perhatikan suhu airnya. Jangan sampai terlalu panas karena akan membuat kulit menjadi kering.

6. Mengatur Tekanan Darah

Efek mandi malam justru dapat membuat tubuh kita menjadi lebih rilexs. Sehingga secara tidak langsung dapat membuat tekanan darah menjadi lebih teratur

Manfaat Mandi Malam Dengan Air Dingin Dan Hangat

Efek Mandi Malam

Mandi malam bisa dilakukan dengan mengunakan air dingin ataupun air hangat. Dan penggunaan keduanya memiliki masing-masing manfaat pada tubuh.

Manfaat Mandi Malam Dengan Air Dingin

Ada beberapa manfaat yang didapat jika kita mandi malam menggunakan air dingin.

Adapun manfaatnya adalah sebagai berikut:

  1. Dapat menyegarkan tubuh dan menghilangkan rasa kantuk dan membuat kita jadi lebih bersemangat.
  2. Mandi dengan air dingin sangat baik untuk kulit karena air dingin dapat membantu memperkecil pori-pori di kulit.
  3. Dapatmeningkatkan daya tahan tubuh jika kita mandi menggunakan air dingin.

Tetapi perlu diingat juga tidak semua orang bisa mandi malam menggunakan air dingin. Orang dengan kondisi tertentu tidak bisa mandi malam menggunakan air dingin.

Manfaat Mandi Malam Dengan Air Hangat

Selain air dingin kita juga bisa mandi malam dengan air hangat. Dan ternyata mandi malam dengan air hangat juga baik untuk tubuh.

Berikut adalah manfaat mandi malam dengan air hangat:

  1. Mandi dengan air hangat dapat membantu meredakan nyeri otot. Jika kita mandi menggunakan air hangat dapat membuat sirkulasi darah menjadi baik. Selain itu dapat juga membantu otot yang sakit atau tegang menjadi lebih rilexs.
  2. Dapatmenghilangkan rasa lelah setelah seharian beraktivitas.
  3. Dan air hangat dapat mengurangi kecemasan dan stress.
  4. Mandi air hangat dapat membatu mengatasi iritasi.
  5. Dapatmeningkatkan kualitas tidur apalagi yang mengalami insomnia.

Walaupun manfaat mandi malam dengan air hangat sudah dapat di buktikan. Perlu juga diperhatikan karena mandi air hangat juga tidak baik untuk kondisi kesehatan tertentu.

Selain itu mandi air hangat juga dapat berdampak buruk bagi kesehatan jika kita terlalu sering melakukannya.

Untuk itu sebelum menentukan mandi malam dengan air dingin atau air hangat sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter agar jika mempunyai kondisi kesehatan tertentu tidak malah memperburuk keadaan.

Demikian ulasan clinik.id mengenai Efek Mandi Malam Pada Kesehatan Tubuh Anda, semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk Anda. /Aha

Baca Juga: Bagaimana Cara Menjaga Kesehatan Reproduksi Pada Masa Pubertas

Comments (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

twenty − 14 =