9 Tempat Wisata di Lombok Selain Pantai yang Wajib Dikunjungi

9 Tempat Wisata di Lombok Selain Pantai yang Wajib Dikunjungi

Ada 9 tempat wisata di Lombok selain pantai yang wajib dikunjungi. Bicara tentang daerah dengan destinasi wisata terbanyak, tentu tidak bisa melupakan Lombok sebagai salah satunya. Indonesia sangat beruntung memiliki Lombok karena bisa menarik banyak wisatawan untuk berkunjung ke sana. Banyak jenis tempat pariwisata di Lombok selain pantai yang bisa didatangi oleh wisatawan.

Tentu pantai di Lombok sangat bagus karena sangat eksotis. Namun, bagi yang sudah jenuh dengan destinasi pantai ada beberapa referensi lain yang bisa segera dikunjungi. Mulai dari danau, air terjun, hingga gunung, semua bisa dipilih sesuai keinginan. Banyaknya jenis ini membuktikan jika Lombok memang sangat kaya akan wisata.

Sebagai pelancong, jangan sampai tidak tahu beberapa destinasi berikut. Meski jarang terdengar di telinga, tapi semua memiliki daya tarik tersendiri untuk dikunjungi. Penasaran apa saja tempat wisata tersebut? Berikut daftar tempatnya yang dibahas secara lengkap dan terperinci, antara lain:

1. Pusuk Sembalun

Daftar isi

Sembalun Kabupaten Lombok Timur adalah lokasi wisata ini. Tempat wisata ini mengandalkan pemandangan gunung yang bisa dilihat untuk memanjakan mata. Pegunungan Rinjani bisa dilihat dengan jelas dari tempat ini. Pemandangan yang indah ini disuguhkan dari atas ketinggian sekitar 1.250 meter.

Tempat ini merupakan solusi bagi yang ingin melihat pegunungan Rinjani dari jarak dekat tanpa lelah mendaki. Sebagai pelancong pemula, sangat disarankan untuk berhati-hati dari monyet liar yang ada di sekitar sana. Keindahan bukit yang dilalui selama perjalanan menuju tempat ini juga bisa dirasakan keasriannya.

2. Danau Segara Anak

Perjalanan menuju tempat wisata ini memang akan sangat melelahkan. Agar bisa melihat keindahan danau ini, harus mendaki terlebih dahulu sekitar delapan jam. Lokasinya sendiri berada di Mataram, Lombok Barat dan masuk dalam Balai Taman Nasional Gunung Rinjani. Namun, ada hal istimewa dari tempat wisata ini.

Keistimewaan tersebut adalah terdapatnya gunung berapi yang ada di tengah danau dengan keadaan yang masih aktif. Selain itu, warna danau ini berbeda dari danau-danau pada umumnya. Warnanya cenderung biru dan lebih seperti air laut. Tempat wisata ini sangat direkomendasikan bagi pecinta air dan gunung.

3. Pura Meru

Salah satu destinasi ini merupakan destinasi wisata keagamaan yang bisa dikunjungi di Lombok. Kota Mataram adalah tempat pura ini berada. Hampir sama seperti destinasi wisata religi lainnya, tempat ini tidak memungut biaya untuk memasukinya. Fasilitas yang tersedia di tempat ini terbilang sangat lengkap.

Menariknya, Pura Meru sebagai salah satu tempat wisata di Lombok selain pantai yang cukup sering dikunjungi oleh banyak orang. Umumnya, para pelancong ingin merasakan nuansa selain pantai di Lombok. Selain banyaknya keistimewaan yang ada, pura ini juga termasuk yang terbesar dan tertua. Jadi, tidak ada alasan untuk tidak mengunjungi tempat ini.

4. Air Terjun Benang Kelambu

9 Tempat Wisata di Lombok Selain Pantai yang Wajib Dikunjungi
https://lensalombok.com/

Sesuai dengan namanya, air terjun ini mirip seperti kelambu. Air yang turun melewati celah-celah tanaman hijau yang sangat indah. Bergeser dari tempat wisata lain, tempat ini berada di Lombok Tengah. Air di tempat ini sangat jernih, jadi akan sangat segar untuk dirasakan. Tebing yang tinggi juga semakin mempercantik pemandangan.

Banyak keindahan yang ada di tempat ini meskipun orang jarang mengetahuinya. Jadi masih sangat asri karena masih jarang terjamah orang. Sebagai wisatawan, tempat ini akan sangat menarik untuk dikunjungi. Selain tempatnya yang nyaman, biaya yang dipatok juga sangat murah yaitu sekitar lima ribu rupiah.

Baca Juga: 11 Tempat Wisata Romantis di Malang dan Sekitarnya

5. Batu Payung

Batu Payung adalah salah satu wisata di Lombok yang punya bentuk unik. Bagian bawahnya cenderung lebih kecil dari pada bagian atasnya dan menjulang tinggi ke langit. Bentuknya yang tidak biasa ini membuat banyak orang tertarik untuk mengunjunginya. Selain menarik, tebing-tebing di sekeliling juga mempercantik batu ini.

Tidak perlu diragukan lagi, berbagai jenis destinasi di Lombok memang sangat menarik. Tempat wisata di Lombok selain pantai memang sangat banyak, tapi yang ini memang berbeda dari yang lainnya. Lombok Tengah adalah lokasi pasti tempat batu ini berada. Jadi, bagi yang ingin mengunjunginya segera buat jadwal pastinya.

6. Kebun Kopi Senaru

Ingin sesuatu yang lebih asri? Maka tempat ini bisa menjadi pilihan untuk dikunjungi saat berada di Lombok. Ternyata Lombok Utara juga menyajikan keindahan bagi wisatawan. Banyak hal yang bisa dinikmati dari tempat ini, seperti air terjun Sendang Gile. Juga ada air terjun Tiu Kelep yang tidak kalah indah.

Ada cafe yang bisa dijadikan tempat istirahat saat berkunjung ke tempat ini. Selain itu, biaya yang diberikan agar bisa masuk adalah gratis. Para pengunjung hanya diharuskan untuk membayar biaya parkir kendaraan yang dibawa. Sebagai tempat wisata yang menarik, banyak sekali keindahan yang bisa dinikmati dari tempat ini.

7. Desa Sukarara

Bagi yang ingin belajar tentang budaya Lombok, maka wajib untuk mengunjungi Desa Sukarara ini. Ada banyak hal yang bisa dipelajari di tempat ini. Selain belajar tentang kehidupan tradisional, juga bisa belajar cara menenun. Orang-orang lokal sangat baik pada wisatawan yang berkunjung di tempat ini.

Sambutan baik diberikan dengan ramah pada setiap orang, jadi jika ingin belajar menenun tempat ini adalah pilihan yang tepat. Tempat wisata di Lombok selain pantai satu ini memang sangat menarik untuk dinikmati bersama rombongan keluarga. Banyak pelajaran yang bisa diambil dari tempat ini.

8. Gua Bangkang

Lombok Tengah lagi-lagi memberikan destinasi yang sangat menarik. Tidak melulu pantai, goa pun bisa dikunjungi saat liburan di Lombok. Tempat ini sangat menarik dengan berbagai kelebihan yang dimilikinya. Batu-baru yang ada di dinding gua sangat eksotis dalam berbagai kesempatan. Apalagi cahaya yang masuk dari celah-celah juga memperindahnya.

Jika pergi ke sini, jangan sampai tidak berfoto. Karena hasil yang akan didapat akan sangat menarik dan mengagumkan. Bahkan ada yang sudah melakukan foto untuk pernikahannya di tempat ini karena keindahan yang dimiliki. Sebelum terlambat, segera rencanakan untuk mengunjungi tempat wisata ini.

9. Sumber Air Panas Aik Kalak

Siapa bilang Lombok tidak memiliki sumber air panas yang cantik. Anggapan itu sangat salah, karena ada sumber air panas terkenal bernama Aik Kalak. Tempat ini selain dijadikan destinasi wisata, juga dijadikan pusat pengobatan oleh warga sekitar. Warga lokal percaya jika air panas di sini bisa menyembuhkan berbagai penyakit.

Lokasinya sendiri tidak jauh dari Danau Segara Anak. Fasilitas yang ada di tempat ini juga sudah memadai. Tarif masuk yang ditawarkan sangat murah dengan fasilitas-fasilitas tersebut. Sangat disarankan untuk pergi ke tempat ini dengan banyak orang. Karena biaya yang diberikan akan lebih murah dengan sistem paket.

Itulah sembilan tempat wisata di Lombok selain pantai yang bisa dikunjungi oleh wisatawan. Bagi yang akan pergi ke Lombok, daftar di atas bisa menjadi referensi tempat yang akan didatangi. Banyak sekali tempat unik dan tersembunyi yang belum terjamah banyak orang. Segera buat perencanaan matang untuk pergi ke Lombok. / Dy

Comments (2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

17 − 3 =