Lagu Agnez Monica

Mengenal Makna di Balik Lagu Agnez Monica

Lagu Agnez Monica, yang memiliki nama asli Agnez Monica Muljoto merupakan seorang penyanyi berkebangsaan Indonesia. Wanita yang lahir di Jakarta pada 1 Juli 34 tahun lalu, merilis lagu secara rutin setiap tahunnya. Adapun lagu baru Agnez Mo saat ini. Tidak hanya menjadi penyanyi, tapi juga menggeluti berbagai bidang mulai dari aktris, presenter, hingga model.

Nama Agnez mulai banyak dikenal pada tahun 1990-an. Saat itu seorang penyanyi cilik berbakat yang nampak percaya diri tampil di depan kamera. Melalui keberanian dan sosoknya yang menghibur, Agnez juga dipercaya oleh beberapa stasiun televisi untuk memandu berbagai acara televisi untuk anak. Dirinya mulai bermunculan di sinetron televisi sejak remaja.

Sinetron yang berhasil melambungkan nama Agnez semakin berjaya adalah Pernikahan Dini pada 2001. Agnes sebagai salah satu aktris remaja yang memiliki bayaran tertinggi di masa itu. Barulah pada 2003 Agnez mengeluarkan album lagu dengan tema lebih dewasa. Selain itu juga mengeluarkan album kedua di tahun 2005 yang berkolaborasi dengan Keith Martin.

Hingga kini Agnez telah membintangi hingga 20 sinetron. Namun sejak 2010, Agnez mulai merambah ke dunia internasional hingga saat ini. Agnez sempat menjadi pembawa acara di American Music Awards dengan menggunakan pakaian khas Indonesia, batik. Agnez Monica yang mengusung genre Pop, R&B serta Hip-hop produktif dalam berkarya. Berikut daftar lagu baru Agnez Mo yang melambungkan namanya.

1. F Yo Love Song

Daftar isi

Lagu Agnez Monica
pikiran rakyat

F Yo Love Song merupakan lagu terbaru Agnez Monica yang akan dirilis pada 19 Mei 2021 mendatang. Sebelum rilis, Agnez sudah banyak memberikan gambaran seputar makna di baling lagu ini. Lagu ini adalah mengenai kesadaran seorang wanita mengenai keberhargaan dirinya. Bahwa sebagai wanita tidak membutuhkan pengakuan dari siapapun untuk merasa dirinya berharga.

Agnez Mo cukup banyak menyuarakan mengenai pemberdayaan wanita, salah satunya tentang tolok ukur keberhargaan diri mereka yang tidak semata-mata dinilai dari apa yang nampak diluar. Dalam lagu baru Agnez Mo ini menceritakan bahwa apapun yang terjadi, diri wanita berharga dan pantas mendapatkan hal yang lebih baik dalam hidupnya.

Lagu ini ditulis bersama dengan temannya, James Jim Beanz yang merupakan seorang produser dan juga penulis lagu. Ide untuk lagu F Yo Love Song ini datang dari pembicaraan dirinya mengenai kehidupan nyata, terutama dalam hubungan. Kemudian membuat konsep dimana orang yang mendengarkan akan merasa relate dengan lagu tersebut.

2. Fuckin Boyfriend

Lagu Agnez Monica
my avitalia

Lagu berikutnya yang terbaru dari Agnez Monica yaitu Fuckin Boyfriend pada 2020. Melihat judulnya, orang dapat menangkap nada kemarahan dan sempat salah paham karenanya. Namun Agnez Monica menjelaskan dengan gamblang mengenai lagu ini. Lagunya menceritakan kegusaran seorang wanita dalam hubungan yang tidak jelas arahnya. Wanita ini bermaksud meminta kejelasan dan meminta orang yang disukainya untuk menjadi kekasih.

Dalam video musik lagu ini, Agnez Monica menampilkan citra dirinya yang memiliki aura kuat. Lagu dengan genre R&B dan EDM ini juga menampilkan kemampuan Agnez sebagai penari handal, diiringi beberapa penari latar. Selain itu, juga sempat membuat penggemarnya terkejut karena mengunggah tulisan umpatan terhadap pacar di media sosial, padahal bagian dari promosi lagu ini.

Lagu ini berhasil menjadi trending, apalagi liriknya sangat berhubungan dengan yang banyak dialami oleh wanita. Ada lirik yang menceritakan bagaimana kegusaran seorang wanita yang kerap kali diajak menghabiskan waktu bersama, namun sang lelaki tidak kunjung melangkah. Sehingga dirinya yang akhirnya mengambil inisiatif. Keberanian ini sangat sesuai dengan pesan yang diungkapkan Agnez Monica bahwa perempuan juga harus kuat dan mandiri.

3. Promises

Lagu Agnez Monica
medcom.id

Berbeda dengan lagu sebelumnya, Promises mengusung genre ballad. Lagu baru Agnez Mo yang dirilis pada tanggal 31 Mei 2020 ini rupanya dapat mengambil hati pendengarnya. Suara Agnez yang merdu masih menjadi ciri khas dari setiap lagu yang dinyanyikannya, terutama dalam pengambilan nada tinggi. Agnez sempat menyebutkan di akun media sosialnya, bahwa lagu ini sebenarnya belum akan dirilis secepat ini.

Menyadari betapa spesialnya lagu Promises bagi Agnez dan berkeinginan untuk menyanyikan lagu ini di acara penggalangan dana untuk Covid-19 yang dilakukan secara internasional. Dengan menyanyikan lagu ini, Agnez berharap dapat menyampaikan lebih banyak cinta pada dunia yang sedang menghadapi masa sulit ini. Dalam acara amal tersebut Agnez mengingatkan dunia akan cinta Tuhan.

Dengan menyebarkan energi positif di tengah situasi yang cenderung negatif, Agnez berharap dunia dapat tetap merasakan kebaikan dan sukacita dalam menghadapi pandemi sehingga semua tidak akan terasa seburuk itu. Bagi penggemar yang ingin menyanyikannya, sudah terdapat video lirik lagu Promises dalam kanal YouTube milik Agnez Mo.

4. Nanana

lagu Agnez Monica
tribun batam

Nanana merupakan lagu Agnez Monica yang bernuansa riang dan easy listening. Single yang rilis pada akhir 2019 ini menjadi trending di Twitter hanya berselang beberapa jam setelah dirilis. Bagi penggemar setia Agnez tentu sudah tak asing dengan lagu ini karena sebelumnya pernah merilis teaser lagu berjudul Nanana I Love You pada 2012 lalu.

Meski demikian, lagu ini akhirnya baru dirilis tujuh tahun kemudian karena lagu yang ditulis saat berada di Los Angeles ini begitu spesial seperti anak sendiri. Ungkapan cinta terhadap orang yang disayangi banyak tergambar pada lirik lagu Nanana. Melalui lantunan nada gembira, Agnez menggambarkan perasaannya pada orang-orang yang disayangi dan dirindukan.

5. Wanna Be Loved

Lagu Agnez Monica
cnn indonesia

Wanna Be Loved juga termasuk lagu Agnez yang menampilkan kesan melankolis. Hal yang membuat lagu ini mudah diingat oleh pendengar adalah banyak kata diulang dalam liriknya. Lagu dengan nada lembut ini menceritakan kerinduan mendalam terhadap mantan kekasih. Dalam video musiknya, Agnez terlibat penuh bahkan turut menyutradarainya.

Agnez meletakkan harapan tinggi dalam lagu ini, dimana dirinya berharap bisa mendapatkan satu juta jumlah tontonan dalam sehari. Meski harapan tersebut belum dicapai, namun reaksi terhadap lagu ini sangat positif. Lagu ini membawa nuansa baper yang cocok didengarkan untuk menenangkan hati atau menemani di kala sedih.

6. Diamonds

lagu Agnez Monica
milzeru.com

Diamonds adalah salah satu lagu Agnez Monica yang paling hits. Berkolaborasi dengan rapper French Montana, lagu ini menampilkan citra yang gemerlap sesuai dengan judulnya. Gabungan nuansa rap dan gaya hidup glamor dibalut dengan lantunan yang keren dan menarik didengar.

Dalam wawancara dengan Billboard, Agnez menjelaskan bahwa dirinya bersemangat karena lagu ini terdengar keren dan merepresentasikan manusia. Dijelaskan setiap orang adalah berlian dengan keunikannya masing-masing. Maka tidak benar apabila mengotak-ngotakkan manusia sesuai standar tertentu yang dibentuk sendiri oleh masyarakat.

Itulah  lagu baru Agnez Mo yang terus disambut hangat khalayak Indonesia maupun internasional. Hingga saat ini Agnez Mo rutin mengunggah video di kanal YouTube. Agnez sering berinteraksi dengan penggemarnya, termasuk menjelaskan makna dan cerita yang terdapat di balik lagu ciptaannya.

Demikian ulasan mengenai Makna di Balik Lagu Agnez Monica yang clinik.id bisa sajikan, semoga bisa menjadi informasi yang berguna untuk Anda. /Aha

Baca juga: 7 Pengusaha Muda Sukses dari Nol, Patut Jadi Inspirasi

Comments (0)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

nineteen + seven =